Home » Tutorial » Cara Jadi Publisher Collaborator Pro dan Mendapatkan Uang

Cara Jadi Publisher Collaborator Pro dan Mendapatkan Uang

Pada artikel ini akan dibahas tentang cara jadi publisher Collaborator Pro dan mendapatkan uang.

Apakah Anda sudah tentang situs Collaborator Pro? Jika belum, silahkan simak informasinya melalui penjelasan berikut ini.

Bagi seorang blogger tentu saja sudah familiar dengan istilah Guest Post dan Content Placement. Ini merupakan salah satu cara yang biasa dilakukan oleh seorang blogger untuk mendapatkan penghasilan lewat blog atau websitenya.

Untuk mendapatkan job guest post atau content placement, para blogger bisa menawarkan secara langsung blog atau website kepada advertiser yang ingin dipromosikan produk atau jasanya.

Selain itu, bisa juga dengan mendaftarkan blog atau websitenya ke marketplace jual beli backlink seperti Collaborator Pro, Seedbacklink, Link Publishers, Rajabacklink, Sosiago, iCopify, Adsy, dan lainnnya.

Namun, dari beberapa marketplace tersebut ada salah satu yang menurut saya cukup menarik yaitu Collaborator Pro. Mengapa saya anggap menarik karena platform ini merupakan situs berbahasa Inggris akan tetapi kita bisa mendapatkan job dengan konten berbahasa Indonesia.

Selain itu, blog atau website yang didaftarkan tidak perlu memiliki trafik yang tinggi untuk mendapatkan penghasilan $30 – $40 per artikel content placement. Nah, menurut Anda apakah menarik dan menggiurkan?

Jika Anda memiliki blog dan tertarik mendaftar jadi publisher di situs Collaborator Pro, bisa langsung mengikuti panduan yang akan dijelaskan berikut ini.

Apa itu Collaborator Pro?

Sebelum mendaftarkan blog atau website Anda ke situs Collaborator, ada baiknya menyimak informasi sekilas tentang layanan ini.

Collaborator Pro merupakan salah satu platform layanan pemasaran digital yang menghubungkan antara advertiser dan publisher.

Bagi advertiser ini merupakan tempat untuk menemukan situs web atau blog yang tepat untuk memasarkan produk atau jasanya melalui konten artikel.

Selain untuk tujuan promosi, para advertiser juga bisa memilih situs yang memiliki authority tinggi untuk membangun backlink berkualitas yang dapat meningkatkan saluran trafik di websitenya.

Platform Collaborator memungkinkan advertiser melihat spesifikasi atau kualitas website yang akan dipilih untuk mempublikasikan konten dan memasang backlink.  

Advertiser bisa melihat informasi seperti trafik per bulan, Domain Rating, asal Negara, bahasa yang digunakan, topic yang dibahas, kecepatan pengerjaan, sumber trafik, dan lain-lain.

Sedangkan, bagi publisher ini merupakan tempat untuk menghasilkan uang secara online dengan mengerjakan job content placement dari advertiser.

Publisher cukup membuat akun di situs Collaborator lalu menambahkan alamat situs atau websitenya. Setelah, publisher juga perlu menambahkan informasi terkait topik yang dibahas, harga pemasangan backlink, harga copywriting, dan informasi lainnya.

Setelah mendaftarkan blog atau website, selanjutnya akan diverifikasi oleh tim Collaborator. Jika situs Anda diterima sebagai publisher, selanjutnya tinggal menunggu job dari advertiser yang tertarik memasang content placement di blog Anda.

Jika Anda sudah mendapatkan job dan selesai dikerjakan, maka biaya content placement dari advertiser langsung masuk ke saldo akun Anda. Setelah itu, Anda tinggal menariknya menggunakan metode penarikan yang didukung di Negara Anda.

Untuk melakukan penarikan di Collaborator Pro, bisa menggunakan transfer ACH atau Wire, transfer SEPA, Swift, dan juga bisa menggunakan Payoneer dan Wise.

Hanya saja perlu Anda ketahui bahwa ada batasan minimum penarikan yang diberlakukan, tergantung metode penarikan yang Anda gunakan.

Perlu juga diketahui bahwa Collaborator Pro juga memungkinkan Anda melakukan pemasaran menggunakan Channel Telegram. Untuk informasi mengenai cara penggunaannya, Anda bisa mengunjungi website Collaborator dan membaca panduan yang sudah disediakan.

Cara Jadi Publisher Collaborator Pro dan Mendapatkan Uang

Nah, setelah mengetahui beberapa informasi terkait platform Collaborator Pro, selanjutnya saya akan mengajak Anda mengikuti langkah-langkah mendaftar jadi publisher di Collaborator dan menghasilkan uang.

Berikut langkah-langkah cara jadi publisher Collaborator Pro:

  • Centang pada kotak “verify you are human
  • Buat akun dengan memasukkan nama, email, no HP, dan password
  • Pada pilihan role, Anda pilih Publisher
  • Tekan tombol “Complete the Registration”
  • Jika data sudah benar, Anda akan dialihkan ke halaman utama Collaborator
  • Pilih Add Site untuk menambahkan alamat blog atau website
  • Masukkan URL website lalu tekan tombol Add
  • Konfirmasi kepemilikan website atau blog
  • Unduh HTML file yang sudah disediakan lalu upload ke halaman CPanel
  • Jika file sudah di upload, selanjutnya tekan tombol “Confirm”
  • Selanjutnya, tambahkan informasi tentang website seperti niche, harga, dll
  • Tekan tombol “Save”untuk menyimpan data
  • Berikutnya, tunggu website atau blog Anda di verifikasi oleh tim Collaborator
  • Apabila blog disetujui, Anda tinggal menunggu job dari advertiser

Kesimpulan

Dengan mendaftark sebagai publisher di situs Collaborator Pro, Anda bisa mendapatkan penghasilan secara online dengan menggunakan blog yang Anda miliki.

Pendaftaran dapat dilakukan dengan mudah yaitu pertama membuat akun terlebih dahulu, lalu menambahkan alamat website, melakukan konfirmasi kepemilikian website, menambahkan deskripsi website dan harga, lalu menunggu job dari advertiser.

Tinggalkan Balasan

You cannot copy content of this page