Home » Aplikasi,Teknologi » Nanovest Aplikasi Investasi Saham Amerika dan Kripto Terpercaya

Nanovest Aplikasi Investasi Saham Amerika dan Kripto Terpercaya

Daftar Isi

Kemajuan teknologi menjadi salah satu faktor yang mendorong kesadaran masyarakat untuk berinvestasi saham dan kripto. Berbagai aplikasi hadir dengan fitur yang dapat memudahkan para investor. Salah satunya adalah Nanovest aplikasi investasi saham Amerika dan kripto terpercaya.

Berdasarkan UU No. 40 Tahun 2007, saham adalah penyertaan modal dalam suatu perusahaan. Jadi, dengan menyertakan modal pada suatu perusahaan berarti Anda sudah berinvestasi.

Sedangkan, kripto adalah asset atau mata uang digital yang dirancang sebagai media pertukaran dan diamankan menggunakan kriptografi .

Kemudian yang menjadi pertanyaan pada perusahaan apa saja dapat berinvestasi, apakah hanya untuk perusahaan Indonesia. Jawabannya tentu tidak, karena dengan adanya  aplikasi investasi saham Amerika dan kripto, Anda dapat berinvestasi ke perusahaan luar negeri seperti Amerika.

Nah, jika Anda mencari aplikasi investasi saham luar negeri sekaligus asset kripto salah satu aplikasi yang terpercaya adalah Nanovest. Anda ingin tahu seperti apa fitur dan keunggulannya, simak ulasan selengkapnya pada artikel ini.

Apa itu Nanovest?

Nanovest adalah aplikasi investasi saham Amerika dan kripto terpercaya legal di Indonesia. Tidak hanya itu, Nanovest juga merupakan salah satu aplikasi investasi saham Amerika tanpa komisi. Aplikasi milik PT Tumbuh Bersama Nano tercatat sudah terunduh lebih dari 1 juta pengguna.

Lewat Nanovest, berinvestasi pada saham global dan asset digital dapat Anda lakukan dengan mudah hanya dalam satu aplikasi. Anda dapat mengakses 2000+ saham global, ETF, dan 120+ asset mulai dari lima ribu rupiah saja.

Mengutip dari situs resminya bahwa dalam perjalanannya, Nanovest didukung oleh sejumlah mitra profesional yang memiliki reputasi baik dalam menyediakan layanannya, salah satunya didukung oleh teknologi S-Quantum Engine oleh Sinar Mas Financial Services.

Apakah Nanovest Legal?

Setiap calon investor harus selektif dalam memilih aplikasi investasi saham dan kripto jika tidak ingin mengalami kerugian di kemudian hari. Karena kita ketahui ada banyak aplikasi investasi saham yang bermunculan, tetapi tidak semua legal atau belum di akui oleh pemerintah Indonesia.

Bagiamana dengan Nanovest? Nanovest sudah legal dan di akui oleh pemerintah Indonesia karena sudah mendapatkan izin dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI).

Sebagaimana hasil pengecekkan yang telah kami lakukan melalui website bappebti.go.id. Nanovest terdaftar pada tanggal 22 maret 2022 dengan nomor izin 007/BAPPEBTI/CP-AK/03/2022.

Adapun cara mengeceknya dapat Anda lakukan dengan mengakses laman bappebti.go.id kemudian mengakses menu Pelaku Pasar->Calon Pedagang Fisik Cripto. Selanjutnya ketikkan kata kunci “Nanovest” pada kolom pencarian lalu akan muncul datanya pada tabel.

Apakah Nanovest Aman dan Terpercaya?

Setelah mengetahui aplikasi investasi saham legal atau tidak, tentu selanjutnya yang harus menjadi pertimbangan yaitu apakah aplikasi tersebut aman dan terpercaya.

Apakah Nanovest aman dan terpercaya? Jawabannya tentu saja ya, karena  aplikasi ini di amankan dengan cybersecurity dan di enkripsi dengan Nanoshield Security (Pin, Biometrics, Encryption). Selain itu, memiliki portofolio saham yang diasuransikan hingga $500K oleh SIPC.

Tidak hanya itu, mitra broker-dealer saham Nanovest diatur oleh SEC & FINRA di AS, dan mitra aset digital Nanovest terdaftar di BAPPEBTI, serta terdaftar dan bermitra dengan beberapa lembaga seperti Kominfo, Komite Akreditasi Nasional, Asosiasi Blockchain Indonesia, dan Asosiasi Pedagang Aset Kripto Indonesia.

Kenapa Memilih Nanovest?

Aplikasi Nanovest tidak hanya legal, aman, dan terpercaya. Tetapi ada berbagai alasan yang menjadikannya sebagai pilihan aplikasi investasi saham terbaik untuk Anda, antara lain:

  1. Satu aplikasi, banyak kemungkinan (Transfer Aset, Saham Amerika, dan Aset Kripto).
  2. Tempat investasi terpercaya dengan tingkat keamanan dan enkripsi data terbaik.
  3. Banyak pilihan investasi (2.000+ saham & ETF Amerika Serikat, 120+ aset kripto).
  4. Transfer asset digital secara gratis hanya dalam hitungan menit.
  5. Banyak bonus menarik.
  6. KYC cepat dan mudah.
  7. Memiliki Customer Service yang siap melayani kapan pun selama 24 jam.

Selain beberapa alasan diatas, juga mendapat testimoni langsung dari penggunanya. Melansir dari situs resminya, berikut beberapa testimoni pengguna mengenai pengalaman menggunakan aplikasi Nanovest.

Testimoni Pengguna Nanovest
Sumber: nanovest.io

Fitur Nanovest Aplikasi Investasi Saham Global

Aplikasi Nanovest menyediakan berbagai fitur untuk memudahkan pengguna berinvestasi saham global atau bertransaksi asset digital. Adapun fitur Nanovest yang dapat Anda akses antara lain sebagai berikut.

1. NBT Staking

Fitur unggulan yang dimiliki Nanovest yaitu NBT Staking. NBT Staking merupakan fitur yang memungkinkan pengguna mengunci NBT dalam periode tertentu untuk mendapatkan NBT yang lebih dengan cara staking NBT. 

Periode staking yang dapat Anda pilih antara lain 180 hari dengan suku bunga 8%, 365 hari dengan suku bunga 9%, dan 730 hari dengan suku bunga 10%.

Salah satu syarat untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari staking NBT yaitu harus membeli minimal 15 NBT dan kunci dalam fitur staking.

2. Nanolympics

Nanolympics adalah fitur yang memungkinkan pengguna NBT Hodler mengikuti kompetisi trading, dan mengajak teman untuk berlomba mendapatkan hadiah miliaran rupiah.

Syarat peserta untuk mengikuti kompetisi ini, pengguna Nanovest harus memiliki minimal 15 NBT.

3. NanoPlay

Para milenial dapat berinvestasi lebih seru melalui aplikasi Nanovest dengan adanya fitur NanoPlay. Fitur NanoPlay dirancang khusus agar pengguna Nanovest dapat bermain sambil berinvestasi. 

Pengguna Nanovest dapat bermain game seru dengan menawarkan berbagai hadiah menarik bagi penggna yang telah menyelesaikan misi tertentu.

4. Akun

Menu akun dapat Anda akses dengan mengklik ikon profil yang ada pada bagian kiri atas. Anda dapat mengklik ikon tersebut untuk masuk ke fitur akun.

Fitur ini berfungsi untuk mengakses berbagai pengaturan akun seperti pengelolaan akun, menambahkan kontak, day trade, mengganti pilihan bahasa, ganti PIN Nano Shield, dan mengubah tampilan aplikasi menjadi light mode atau dark mode.

5. Referral

Selanjutnya jika ingin mendapatkan saldo wallet dan asset kripto secara gratis, dapat menggunakan fitur referral dengan cara mereferensikan aplikasi Nanovest ke teman kamu.

6. Verifikasi

Sebelum memulai investasi dan membeli asset digital pada aplikasi Nanovest, terlebih dahulu harus melakukan verifikasi data diri atau KYC (Know Your Customer). Untuk melakukannya dapat mengakses menu verifikasi dan Anda dapat melakukan KYC hanya dalam 1 menit.

7. Bantuan

Fitur ini dapat digunakan untuk mengakses bantuan ketika mengalami permasalahan atau ingin mengetahui berbagai pertanyaan yang sering ditanyakan. Misalnya permasalahan tentang pendaftaran dan KYC, penarikan, dan lain sebagainya. Semua informasi terkait permasalahan dapat Anda lihat pada menu bantuan. Selain itu, juga dapat langsung menghubungi lewat Livechat.

8. Legal

Menu Legal merupakan fitur yang dapat Anda akses untuk mengetahui berbagai informasi seperti syarat & ketentuan, kebijakan privasi, konfirmasi dan pernyataan trade, dan lain-lain.

9. Rate Kami

Rate kami adalah fitur untuk memberikan penilaian terhadap aplikasi Nanovest. Anda dapat memberikan rating atau memberikan ulasan melalui menu rate kami.

10. Eksplor Saham

Untuk melihat data saham berdasarkan perusahaan beserta harga, dapat Anda akses melalui icon panah atas yang ada pada bagian kiri bawah setelah menu beranda. Anda juga dapat melihat daftar saham berdasarkan kategori top gainers, top lasers, dan top volume.

Melalui menu ini juga dapat melihat beberapa agenda, berita & tutorial, panduan, hingga mengaktifkan pemberitahuan harga untuk mendapatkan informasi harga.  

11. Rewards

Menu ini dapat di akses untuk melihat reward yang Anda peroleh dengan memanfaatkan fitur staking. Untuk mendapatkan passive income atau reward dapat dilakukan dengan cara mengunci asset kripto utamanya Nanobyte (NBT) dalam periode tertentu.

12. Eksplor Kripto

Untuk melihat asset kripto beserta harganya dapat Anda akses melalui icon koin pada menu sebelah kanan setelah menu rewards. Selain melihat daftar asset, juga dapat mengakses berita & tutorial, serta mengakses materi tentang asset kripto.

13. Wallet

Apabila ingin melakukan top up, tarik uang, request, dan transfer saldo wallet dapat Anda akses dengan mengklik ikon dompet yang ada di menu paling kanan.

Lewat menu Wallet, Anda dapat melihat riwayat transaksi seperti kripto, saham, top up, transfer, request, penarikan, hadiah, dan likuidasi.

Cara Daftar dan KYT di Aplikasi Nanovest Terbaru

Sebelum berinvestasi atau membeli asset digital pada aplikasi investasi saham dan kripto, terlebih dahulu harus melakukan registrasi dan verifikasi data atau yang dikenal dengan Know You Customer (KYT). Aturan ini berlaku untuk semua aplikasi investasi saham dan kripto termasuk Nanovest.

Tujuan melakukan verifikasi atau KYT untuk mengenali pengguna dengan cara memasukkan data diri seperti nama lengkap sesuai KTP, foto KTP, photo selfi, dan alamat tinggal.

1. Daftar di Aplikasi Nanovest

Cara Daftar di Aplikasi Nanovest

Cara daftar pada aplikasi Nanovest dapat Anda lakukan dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Unduh dan install aplikasi Nanovest melalui Play Store atau App Store.
  2. Buka aplikasi Nanovest yang sudah terinstall.
  3. Pada saat pertama kali membuka aplikasi Nanovest, akan muncul tombol Skip dan Selanjutnya.
  4. Silahkan pilih Selanjutnya.
  5. Klik tombol Mulai.
  6. Masukkan nomor HP yang aktif.
  7. Pilih salah satu metode untuk mendapatkan kode OTP, lalu klik tombol Pilih.
  8. Masukkan kode OTP yang dapatkan melalui WhatsApp atau via SMS.
  9. Masukkan kode referral atau bisa juga melewatinya.
  10. Selanjutnya muncul pemberitahuan “Selamat! Akunmu sudah berhasil dibuat”.
  11. Berikutnya klik tombol arah panah kesamping.
  12. Masukkan PIN yang Anda inginkan.
  13. Jika berhasil, muncul pesan PIN sukses dibuat.
  14. Kemudian masukkan nanotag kamu. Misalnya #masagena.id, lalu klik Selesai.
  15. Proses pendaftaran telah selesai dan Anda akan beralih ke halaman beranda.
  16. Selesai.

Catatan: Nama nano tag #masagena.id silahkan Anda isi sesuai keinginan, tetapi tidak boleh menggunakan karakter khusus seperti tanda baca.

2. KYT di Aplikasi Nanovest

Adapun cara daftar dan KYT di aplikasi Nanovest, simak langkah-langkahnya berikut ini.

  1. Pastikan Anda sudah mengunduh dan menginstall aplikasi Nanovest.
  2. Buka aplikasi Nanovest.
  3. Klik photo profil yang ada pada pojok kiri atas.
  4. Pilih menu verifikasi.
  5. Selanjutnya klik tombol panah kesamping.
  6. Masukkan alamat email.
  7. Periksa link verifikasi yang masuk pada email Anda.
  8. Buka pesan tersebut lalu klik link verifikasi.
  9. Jika berhasil, muncul informasi “Verification successful”.
  10. Buka kembali aplikasi Nanovest dan Anda akan menemukan pesan “Email terverifikasi”.
  11. Selanjutnya klik tombol “Mengerti”.
  12. Berikutnya siapkan KTP Anda lalu klik tombol “Ambil foto”.
  13. Untuk mengizinkan Nanovest mengambil gambar, Klik Izinkan.
  14. Sorot kamera HP Anda pada KTP dan lakukan pemotretan.
  15. Selanjutnya klik “Konfirmasi”.
  16. Data yang ada di KTP secara otomatis akan di masukkan kedalam form.
  17. Silahkan periksa data sebelum melanjutkan, jika sudah sesuai langsung klik arah panah kesamping.
  18. Kemudian klik “Berikutnya”.
  19. Masukkan kode pos.
  20. Berikutnya klik “Ambil foto”.
  21. Arahkan muka Anda ke kamera dan ikuti instruksi.
  22. Setelah berhasil, maka muncul pesan “Memverifikasi data”.
  23. Selanjutnya konfirmasi status pekerjaan Anda.
  24. Kemudian Anda melihat informasi syarat & ketentuan.
  25. Silahkan geser ke kanan untuk menyetujui.
  26. Jika sudah selesai, akan muncul pesan “KYCmu sedang diproses”.
  27. Tunggu beberapa menit, jika data Anda sudah valid akan muncul pesan “Selamat KYC-mu sudah diterima”.
  28. Selesai.

Kesimpulan

Nanovest aplikasi investasi saham Amerika dan kripto terpercaya memberikan kemudahan untuk berinvestasi pada saham global dan asset kripto.

Aplikasi ini legal dan aman karena sudah terdaftar di BAPPEBTI dan di amankan dengan cyber security dan di enkripsi dengan Nanoshield Security. Sehingga calon investor yang ingin bertransaksi melalui aplikasi Nanovest tidak perlu ragu menggunakannya.

You cannot copy content of this page