Home » Tutorial » Cara Mendapatkan Uang dari Progam Affiliate Marketing

Cara Mendapatkan Uang dari Progam Affiliate Marketing

Daftar Isi

Cara menghasilkan uang lewat Internet tidak fokus hanya satu sumber saja, melainkan dapat di peroleh dengan beberapa cara termasuk salah satunya mendapatkan uang dari program affiliate.

Program afiliasi dari suatu perusahaan atau agency merupakan salah satu strategi pemasaran untuk menarik pengunjung atau pelanggan baru.

Maka tidak heran jika kita menemukan beberapa layanan seperti penyedia hosting, e-commerce, agency bisnis digital, dan sebagainya menyediakan program afiliasi untuk membantu memasarkan produknya.

Dengan afiliasi ini membuat pelanggannya tertarik untuk memasarkan produk yang dimiliki.

Sebab, dari sana pengguna juga dapat menghasilkan keuntungan apabila berhasil mendapatkan pelanggan baru yang direkomendasikan dari link yang di share.

Namun, sebelum kita membahas bagaimana cara menghasilkan uang dari program afiliasi. Alangkah baiknya, Anda memahami dahulu Apa itu Program Afiliasi?

Apa itu Program Afiliasi?

Program affiliate adalah sistem pemasaran produk yang melibatkan pihak ketiga dengan memberikan komisi apabila berhasil menjual produk atau menggunakan layanannya.

Seseorang yang mengikuti program afiliasi mendapatkan komisi dengan cara mempromosikan produk atau layanan dari suatu agency atau perusahaan yang bermitra dengannya.

Bisnis afiliasi merupakan salah satu model bisnis yang dapat mendatangkan pasif income dengan cara yang mudah tanpa perlu modal.

Bagaimana Cara Kerja Program Affiliate?

Cara kerja program afiliasi dari sebuah bisnis atau perusahaan umumnya mewajibkan pengguna mendaftar telebih dahulu.

Setelah pengguna melakukan pendaftaran, selanjutnya akan memperoleh link afiliasi yang nantinya dapat di share melalui website, media sosial, atau media lainnya.

Melalui link afiliasi tersebut, seseorang mempromosikan produk atau jasa yang ditawarkan kepada calon pembeli atau pengguna produk maupun jasa yang di tawarkan.

Jika terjadi pembelian produk atau jasa melalui link yang di share, seseorang akan mendapatkan komisi sesuai jumlah komisi yang di tetapkan perusahaan atau agency.

Komisi yang dapat diperoleh seseorang dari program afiliasi tentu berbeda-beda. Sebab, ia akan bergantung pada produk dan jasa yang di tawarkan.

Sebagian program afiliasi ada yang mewajibkan penggunanya untuk menggunakan produknya terlebih dahulu, baru kemudian dapat mengikuti program afiliasi dan memberikan link afiliasi.

Rekomendasi Program Afiliasi Dengan Komisi Menguntungkan

Apakah Anda sudah paham sistem kerja program afiliasi?  Oke, sekarang saatnya Anda bergabung dengan beberapa perusahaan atau agency yang menyediakan program afiliasi berikut ini.

1. Niagahoster Afiliasi

Siapa yang tidak kenal dengan Niagahoster sebagai perusahaan hosting terbaik di Indonesia.

Selain menyediakan berbagai produk seperti share hosting, cloud hosting, vps, email hosting, dan berbagai produk lainnya.

Niagahoster juga menyediakan program afiliasi kepada pengguna setianya untuk mendapatkan passive income.

Program Afiliasi Niagahoster

Untuk mengikuti program affiliate Niagahoster, Anda harus mendaftar terlebih dahulu dan menggunakan salah satu produknya.

Produk yang termasuk dalam program afiliasi yaitu unlimited hosting, cloud hosting, mail hosting, simple WordPress, dan website instan.

Dari produk itu, Anda dapat memperoleh komisi 50% hingga 70% dari setiap orang yang berhasil mendaftar melalui link afiliasi Anda.

Keunggulan dari afiliasi Niagahoster yaitu komisi yang diberikan sangat besar, menyediakan banner promosi dengan berbagai ukuran, link afiliasi dapat di kustom, dan komisi dapat dicairkan setiap bulan.

2. Shopee Afiliasi

Shopee affiliate adalah program afiliasi yang disediakan oleh perusahaan e-commerce Shopee. Melalui shoope afiliasi Anda dapat memperoleh penghasilan tambahan hanya dengan membagikan link produk dari Shopee.

Program Afiliasi Niagahoster

Anda dapat mendaftar terlebih dulu melalui program affiliate Shopee, kemudian mengisi formulir pendaftaran sesuai data yang di minta pihak Shopee.

Setelah berhasil mendaftar, data Anda akan di verifikasi selama dua hari kerja.

Jika data berhasil di verifikasi, Anda di minta melengkapi informasi rekening bank dan NPWP, serta harus mengaktivasi ShoopePay

Besar komisi yang dapat kamu peroleh dari program afiliasi shoope lumayan besar dari setiap transaksi yang berhasil melalui link afiliasi Anda.

3. Imerspedia Afiliasi

Imerspedia adalah agency bisnis digital yang menyediakan berbagai produk digital marketing untuk membantu internet marketer di Indonesia.

Ada berbagai produk yang di sediakan Imerspedia seperti buku internet marketing, aplikasi atau tools marketing, thema, dan berbagai produk lainnya.

Program Afiliasi Imerspedia

Kabar baiknya, selain menyediakan berbagai produk terbaik untuk para marketer. Ia juga memiliki program afiliasi dengan komisi hingga 80%.

Ada puluhan produk yang terdaftar di program afiliasi imerspedia yang dapat Anda share kepada internet marketer yang di seluruh Indonesia. Komisi yang kamu peroleh dari imerpedia di cairkan setiap awal bulan.

Untuk mengikuti program afiliasi imerspedia, Anda harus mendaftar dan membeli salah satu produknya. Untuk bergabung, kamu bisa mendaftar melalui link afiliasi imerspedia.

4. Adsterra Affiliasi

Adsterra adalah perusahaan advertiser yang biasanya menyediakan program pengiklanan kepada para influencer khususnya blogger.

Blogger yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan dari pengiklanan Adsterra merupakan alternatif selain Adsense.

Namun, selain program advertiser yang disediakan Adsterra. Kamu juga bisa mendapatkan penghasilan dari program afiliasi Adsterra.

Komisi yang dapat kamu peroleh sebesar 5% dari setiap pengguna yang berhasil mendaftar melalui link afiliasi kamu. Jika Anda tertarik, silahkan mendaftar melalui link Afiliasi Adsterra.

Kesimpulan

Program afiliasi merupakan salah satu cara untuk menghasilkan uang dengan mudah melalui Internet. Disamping caranya yang mudah, juga tidak membutuhkan modal dan keahlian khusus. Dengan mengikuti program afiliasi, Anda dapat memperoleh passive income yang dapat membantu keuangan Anda.

2 thoughts on “Cara Mendapatkan Uang dari Progam Affiliate Marketing

    1. Trik yang digunakan mengandalkan konten review dengan tutorial om, kebetulan sumbernya berasal dari artikel tentang pembuatan website sekolah.

Comments are closed.

You cannot copy content of this page